Senin, 10 Juni 2024
Beredar di media sosial postingan video yang menyebutkan Jalan Tol Jakarta-Cikampek akan ambruk dalam hitungan bulan. Pada postingan tersebut terdapat judul postingan berbunyi:
“AWAS MOHON BAGI KELUARGA PENGGUNA MOBIL HINDARI LEWAT TOLL JKT-CIKAMPEK YG BEBERAPA BULAN DLM THN INI DI PERKIRAKAN AKAN AMBRUK.”
CEK FAKTA:
Dilansir dari tirto.id, video pada postingan tersebut mengarah dan identik dengan video unggahan berjudul “Kacau! Spesifikasi Tol MBZ Jauh Di Bawah Standar”, video berita yang disampaikan metro.tv pada channel Youtube yang diunggah pada 22 Mei 2024.
Dalam video tersebut, Wartawan Metro TV, melaporkan situasi di ruas jalan Tol MBZ yang ramai pada 22 Mei 2024. Ruas jalan layang tol MBZ menjadi ruas jalan yang punya mobilisasi tinggi secara harian.
Terkait dengan video yang terposting pada media sosial adalah cuplikan pada saat wartawan tersebut menyampaikan terkait temuan sidang lanjutan Kasus Korupsi Jalan Layang MBZ, 21 Mei 2024. Terdapat kesamaan pada yang tersebar di media sosial dengan video dari kanal Metro TV pada menit 2:23, sampai akhir video.
KESIMPULAN:
Postingan video yang menyebutkan Jalan Tol Jakarta-Cikampek akan ambruk dalam hitungan bulan adalah tidak benar, Misleading Content.
RUJUKAN :
https://bit.ly/3x19SmS
https://bit.ly/3xbXsbM
Pemeriksa Fakta: Namira Adzra (@namiraadzra)